Gen Z dan Kendo Grading September 2024

Grading Kendo, 1 September 2024. Setiap grading selalu punya cerita. Peserta kali ini ada yang dari Bandung dan Surabaya. Beginner, Kyu, dan Dan. Pemandangan  baru bagi saya, untuk Shoudan dan Kyu mulai banyak kendoka gen Z... yang tenaganya mantap jiwa. 😳

Juri sempat terpukau, ketika "tachiai", salah seorang dari mereka memukul men tajam bener...dan pastinya ippon! Rasanya seperti menonton shiai beneran selama 2 menit. Saya sampai menahan nafas (untungnya gak kelamaan😆).

Untuk sampai ke titik itu latihan mereka tentu juga lumayan. Sebelum grading, para peserta kendo kata berbagai usia berlatih sampai malam,  analogi "dengan darah dan air mata" (hiperbola 😅).

Credit foto ke-3 : Nandana

Banyak energi yang ikut mendorong seseorang di dunia Kendo ini. Para sensei, para senpai, bahkan kohai. Dan ternyata banyak juga faktor yang berperan agar bisa melalui semuanya. Ada yang bisa dikendalikan dan ada yang tidak. 

Mengenai para gen Z,  menarik jika bisa melihat kiprah mereka di masa mendatang. Mungkin dengan gaya khas, tidak bisa ditiru oleh yang lain. Salahkah? Nggak juga. 

Seperti yang Ralph Waldo Emerson bilang, "To be yourself in a world that is constantly trying to make you something else is the greatest accomplishment.”



15 comments:

  1. Iya nih kayak berasa ikutan penerimaan mahasiswa baru, lolos apa enggak..dag dig dug ...hehe

    ReplyDelete
  2. pengen ikut latihan kendo juga, biar bisa bela diri :D

    ReplyDelete
  3. dari dulu sejak nonton anime, penasaran banget pengen nonton secara langsung seni bela diri ini, sayangnya belum ada kesempatan, apalagi di kota domisili saya juga belum ada 😅

    ReplyDelete
    Replies
    1. Domisilinya di kota mana? Kita ada di Jakarta, Bandung, Jogja, Surabaya, Medan.

      Delete
  4. Sebelum grading Kendo pasti para peserta berlatih keras ya kak agar dapat hasil terbaik. Kira-kira berapa Minggu ya latihannya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ada yang memang rutin tiap minggu datang...jelang dekat grading makin banyak

      Delete
  5. Keknya pas di Little Tokyo Jogja ada perform seperti ini, tapi pakai samurai. Sama atau beda ya hahahhah

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pakai baju pelindung bogu gak? Kalau nggak, mungkin kenjutsu atau iaido...

      Delete
  6. hebat!!!
    saya tahu bukan mudah untuk kuasai seni pertahanan diri ini...

    ReplyDelete

Powered by Blogger.